Panduan Mencari Jodoh Dunia Akhirat, Jomblo Baca Ini

Mencari Jodoh Dunia Akhirat - Sebagai manusia kita diciptakan lengkap dengan pasangan kita, walau begitu kita diberi kesempatan oleh Tuhan untuk mencari jodoh sebagai bentuk ikhtiar. Tentu saja setiap orang ingin memiliki jodoh tidak hanya di dunia tapi juga di akhirat. Apakah anda demikian?

Jika jawabannya iya, selamat anda sudah berada pada artikel yang tepat. Karena pada kesempatan kali ini mimin akan memaparkan cara mencari jodoh dunia akhirat sebagai panduan sebelum kita menjalin hubungan ke jenjang yang lebih serius.

Jodoh dunia akhirat artinya kita menjalin hubungan dengan seorang laki-laki atau perempuan tidak hanya di dunia tapi juga akan menjadi pendamping kita kelak di akhirat. 

Dari definisi tersebut dapat kita artikan jika jodoh dunia akhirat adalah sebuah hubungan yang tidak hanya terjalin di dunia yang fana ini tapi juga berlanjut kelak di akhirat.

Mencari Jodoh Dunia Akhirat Dalam Islam

Mencari jodoh dunia akhirat
Panduan Mencari Jodoh Dunia Akhirat

Sebagai umat Islam tentu kita disunnahkan untuk menikah dan mencari jodoh. Jika kita tidak memiliki pasangan itu artinya kita kalah sama truk gandeng hehe.

Ada banyak sekali ayat al-Qur’an dan Hadits nabi yang menganjurkan kita untuk mencari jodoh dan menikah. 

Kita diajarkan untuk ikhtiar mencari jodoh dalam islam, Memang jodoh di tangan Tuhan tapi jika kita tidak berupaya memintanya kepada Tuhan bisa jadi jodoh kita di kasih sama orang lain sama tuhan loh, hehe.

Cara Mencari Jodoh yang Baik Untuk Dinikahi

Cara mencari jodoh yang baik

Menentukan seseorang sebagai jodoh tidak boleh sembarangan, jika tidak ingin menyesal di kemudian hari. Kita harus mencari jodoh yang baik untuk masa depan kita dan baik juga untuk keluarga kita.

Oleh karenanya, berikut cara mencari jodoh untuk dinikahi:

Temukan Alasan Anda Menikah:

Menemukan alasan menikah sangatlah penting bagi kita, karena dengan alasan tersebut kita semakin yakin untuk menikahi seseorang.
 Usahakan anda menikah karena alasan ingin beribadah kepada Allah bukan alasan karena ejekan teman atau beban orang tua. 
Selengkapnya silahkan baca : Alasan Kenapa Anda Harus Menikah

Memahami Kriteria Pasangan Hidup

Menikahi seseorang harus berpedoman pada Hadist Nabi, dalam beberapa riwayat Rasulullah menetapkan 4 kriteria memilih pasangan hidup.
Kriteria ini antara lain, menikahi karena harta, kecantikan, keturunan dan Agamanya. Namun yang menjadi penekanan memilih pasangan adalah berdasar agamanya.
Selengkapnya silahkan baca : kriteria Memilih Pasangan Hidup

Mengetahui Ciri Wanita Yang Tidak Layak Dinikahi

Tidak semua wanita layak untuk kita nikahi, ada beberapa sifat wanita yang akhirnya membuat dia tidak layak untuk kita persunting menjadi pasangan hidup kita.
Seperti sering Menuntut, banyak bicara dan pembicaraannya tidak ada manfaatnya bagi diri dan orang yang mendengarkan.
Selengkapnya silahkan baca :  Ciri-ciri Wanita Tidak Layak Dinikahi

Memahami Siapa Saja Wanita yang Dilarang Dinikahi

Selain ada wanita yang tidak layak dinikahi, Islam juga menetapkan wanita yang haram untuk kita nikahi, larangan ini karena alasan nasab.
Wanita yang dilarang kita nikahi terdapat dua hal yaitu dilarang dinikahi selamanya dan dilarang dinikahi semantera.
Selengkapnya silahkan baca : Golongan Wanita yang Dilarang Dinikahi

Melakukan Ta’aruf yang Baik

Setelah anda menemukan calon pendamping hidup selanjutnya yang harus anda lakukan adalah melakukan ta’aruf dengan cara yang terbaik.
Mendekati wanita dengan cara yang baik sangat diperlukan untuk menjaga harga diri dan martabat sang kekasih dan orang tuanya.
Selengkapnya silahkan baca : Cara Ta’aruf yang Baik

Memahami Hak dan Kewajiban Suami Istri

Sebelum anda memutuskan untuk menikah terlebih dahulu anda harus memahami hak dan kewajiban menjadi seorang suami dan seorang istri.
Hal itu semata-mata untuk mempersiapkan diri supaya lebih siap menghadapi resiko dalam rumah tangga.
Selengkapnya silahkan baca : Hak dan Kewajiban Suami Istri

Mengetahui Syarat dan Rukun Nikah

Selain memahami hak dan kewajiban selanjutnya anda harus mengerti tentang syarat dan rukun nikah. Sehingga pernikahan anda nanti bisa sah menurut negara dan agama.
Jangan sampai karena ketidaktahuan kita membuat pernikahan kita menjadi tidak sah, bukan mendapat pahala malah mendapat dosa nantinya.
Selengkapnya silahkan baca : Memahami Rukun dan Syarat Nikah

Lamar Calon Pasangan Anda

Setelah anda sudah mengetahui tentang materi pernikahan dan calon pasangan anda sudah bersedia untuk dinikahi, tugas anda selanjutnya adalah melamarnya.
Melamar berarti meminta pada calon mertua jika anaknya ingin kita nikahi, hal ini biasanya juga ada acara serah terima cincin lamaran.
Selengkapnya silahkan baca : Cara Melamar Pasangan Hidup

Menentukan Bulan yang Baik untuk Menikah

Setelah acara lamaran selesai silahkan anda bahas kapan waktu yang tepat untuk melangsungkan pernikahan.
Bagi anda yang belum memiliki referensi bulan yang baik untuk menikah silahkan anda baca tulisan ini berikut.
Selengkapnya silahkan baca : Bulan Yang Baik Untuk Menikah Menurut Islam

Menyusun Acara Resepsi Pernikahan

Setelah tanggal Pernikahan sudah ditentukan langkah selanjutnya adalah menyusun acara pernikahan sebaik mungkin.
Saran mimin resepsi pernikahan diadakan sesederhana mungkin supaya tidak terlalu berlebihan dan malah mubazir.