Salah Kirm, Ini Cara Edit Pesan WhatsApp yang Sudah Dikirim
Siapa nih yang baru tahu kalau ternyata pesan yang sudah kita kirim di wa dapat diedit kembali? Pasti jawabannya anda, iya kan? Buktinya juragan klik tulisan mimin ini.
Sekarang aplikasi whatsApp memiliki fitur edit pesan yang sangat bermanfaat bagi penggunanya. Fitur ini mulai rilis pada bulan mei 2023 kemarin.
Jika dahulu kita salah kirim pesan kita harus menghapus lalu mengirim pesan yang benar, ada juga yang menggunakan cara mengirimnya kembali tapi tidak menghapus pesan yang sudah dikirimnya.
Sekarang juragan tidak perlu melakukan hal itu karena pesan yang telah dikirim dapat di edit kembali oleh kita. Keren kan?
Mungkin sekarang yang menjadi pertanyaan juragan, bagaimana cara edit pesan whatsApp? Tentu saja caranya sangat mudah, juragan tidak perlu menyiapkan kembang tujuh rupa sama kelapa muda haha. untuk bisa mengubah pesan yang telah dikirim silahkan juragan simak tutorialnya
Cara Edit pesan WA yang Terlanjur Dikirim
Edit Pesan WhatsApp yang Sudah Dikirim |
Sebenarnya ada beberapa alasan kenapa orang ingin menyunting (edit) isi pesan wa yang telah mereka kirim salah satunya karena salah ketik (typo) salah kirim ada juga yang beralasan karena chat yang dikirim dirasa menyinggung penerimanya.
Apapun alasannya mengedit pesan wa yang terlanjur anda kirim menjadi solusinya, Namun waktu yang diberikan untuk mengubah chat dalam waktu kurang lebih 15 menit setelah pesan terkirim. Untuk lebih jelasnya silahkan simak langkah-langkah berikut:
- Tekan pesan yang ingin diedit
- Pilih opsi titik tiga yang berada di pojok kanan atas
- Selanjutnya silahkan juragan klik edit
- Edit pesan yang sudah terlanjur terkirim ke penerima
- Kirim pesan yang sudah diubah
- Selesai dan simak hasilnya pada gambar berikut
Gambar-1 |
Gambar-2 |
Gambar-3 |
Gambar-4 |
Gambar-5 |
Bagaimana sangat mudah bukan? Ketika anda salah ketik jangan lupa mengedit pesan anda hingga 15 menit setelah terkirim jika lebih anda tidak akan bisa mengeditnya kembali.
Sekedar pemberitahuan setelah mengedit pesan maka anda dan penerima tidak akan bisa membaca pesan yang sudah diubah.
Bagi juragan yang ingin tahu lebih banyak tutorial menarik seputar whatsApp silahkan baca tulisan mimin berikut ini
- Jika juragan ingin membuat pesan kosong ke teman sebagai bahan candaan coba baca tulisan mimin yang berjudul Cara Mengirim Pesan Kosong di WA Tanpa Aplikasi Tambahan mimin jamin temannya akan kebingungan
- Namun jika juragan tertarik ingin mengirim pesan whatsApp tanpa simpan nomor hp juragan bisa melakukannya dengan mudah coba aja praktekin tulisan mimin itu
- Jika juragan punya pasangan yang akhir-akhir ini berubah sibuk dengan chatting dengan orang lain, juragan bisa loh melihat siapa yang paling sering dihubungi di wa oleh pasangan kita.
- Selain ada fitur mengedit pesan yang sudah terkirim, aplikasi whatsApp juga memiliki fitur menarik lainnya lo gan, seperti mengirim pesan berwaktu di whatsApp tanpa aplikasi
Mungkin cukup disini saja tulisan mimin, semoga bermanfaat, dan jangan lupa untuk terus update informasi terbaru di situs juragan baca kesayangan juragan semua.
Gabung dalam percakapan