HP OPPO Reno 10 5G: Spesifikasi Fitur dan Harga
Untuk menyaingi para kompetitor smartphone di kelas harga 4-5 jutaan Oppo sangat percaya diri karena telah merilis HP dengan kapasitas yang sangat baik yakni OPPO Reno 10 5G.
Bagi mimin hp ini memiliki beberapa kelebihan yang sangat sulit dilawan oleh para rivalnya terlebih dengan hadirnya kamera tele potret yang sangat besar yakni mencapai 32 MP.
Selain itu terdapat beberapa spesifikasi dan fitur yang akan membantu juragan dalam memenuhi kebutuhan keseharian, selain itu HP dengan kapasitas tinggi ini dibandrol dengan harga yang relatif murah.
Penasaran dengan spesifikasi OPPO Reno 10 5G? Jika jawabannya iya, silahkan juragan membaca postingan ini sampai selesai, karena banyak membaca akan membuat juragan menjadi orang yang banyak pengetahuan. Baca juga: Oppo Reno 10 Pro 5G: Spesifikasi Fitur dan Harga.
Spesifikasi OPPO Reno 10 5G
HP OPPO Reno 10 5G |
Seperti yang pernah mimin jelaskan jika kita ingin membeli hp alangkah lebih baiknya jika kita mengetahui apa saja spesifikasi dan fitur yang terdapat pada hp yang akan kita beli salah satunya adalah hp OPPO Reno 10 5G.
Berikut beberapa spesifikasi yang bisa mimin bagikan khusus untuk pembaca situs juragan baca:
Spesifikasi Umum
HP OPPO Reno 10 5G rilis pada tahun 2023 dengan kapasitas yang cukup menjanjikan. HP ini memiliki beberapa jaringan yang bisa dipakai diantaranya 2G, 3G, 4G dan 5G.
Dengan adanya jaringan 5G tentu hp OPPO Reno 10 5G akan sangat cepat saat menjalankan internet seperti browsing, main game dan aktivitas lain seputar internet.
Selain itu Hp ini sangat cocok bagi juragan yang ingin memiliki 2 kartu dalam satu hp.
Baca juga: Spesifikasi Oppo Reno 10 Pro+ 5G Fitur dan Harga Terbaru
Spesifikasi Bodi
Untuk bodi OPPO Reno 10 5G memiliki panjang 162.43 panjang 74.19 dan ketebalannya 7.99 milimeter.
Dengan kapasitas ini hp OPPO Reno 10 5G terbilang sangat ringan karena memiliki berat 185 gram, hal ini akan membuat juragan nyaman saat menggunakannya.
Layar Utama
Hp yang canggih ini tentu akan memiliki beberapa kapasitas yang bagus salah satunya adalah jenis layar yang menggunakan AMOLED dengan ukuran 6.7 inci.
Selain itu hp OPPO Reno 10 5G telah dilengkapi dengan refresh rate yang sangat baik yakni 120 Hz hal ini akan membuat pangalaman juragan saat scrolling media sosial akan lebih baik.
Selain itu resolusi layar yang ditawarkan sangatlah luar biasa yakni 1080 x 2412 piksel dengan rasio 20:9 sedangkan untuk kerapatan 394 ppi.
Hebatnya lagi hp ini dilindungi oleh antigores berjenis Asahi Glass AGC DT-Star2. Untuk kecerahan maksimal layar 950 nit.
Hardware dan Memori
OPPO Reno 10 5G menggunakan chipset MediaTek Dimensity 7050 yang ditenagai oleh octa-core (6x2.0 GHz Cortex-A55 dan 2 x 2.6 GHz Cortex-A78) sedangkan untuk GPU berjenis Mali-G68 MC4.
Selain itu memori yang ditawarkan sangat besar untuk hp dikelasnya yakni RAM 8 GB sedangkan untuk Memori internal sebesar 256 GB.
Kamera Utama
Bagi juragan yang membeli hp dengan mempertimbangkan kamera maka OPPO Reno 10 5G menjadi salah satu pilihan yang paling tepat.
HP ini memiliki 4 kamera yang terdiri dari kamera utama 64 MP kamera ultra wide 8 MP dan kamera telephoto 32 MP.
Selain itu untuk kamera depan hp ini berukuran yang sangat besar yakni 32 MP, tentu saja dengan kapasitas kamera yang baik ini akan membuat pengalaman yang berbeda untuk anda.
Konektivitas dan Baterai
Sebagai hp yang baik dikelasnya hp ini memiliki konektivitas yang cukup lengkap diantaranya Wifi, dual-band dan wifi direct. Selain itu juga terdapat bluetooth 5.3, A2DP, LE, aptX HD.
Untuk GPS yang digunakan antara lain GALILEO, BDS, QZSS, GPS, A-GPS, GLONASS. Selain itu untuk USB yang digunakan Tipe-C 2.0 dan USB on the go.
Hp OPPO Reno 10 5G memiliki baterai jenis Li-Po dengan kapasitas yang sangat besar yakni 5000 mAh selain itu juga terdapat fitur pengisian super cepat hingga mencapai 67W.
Fitur Fitur OPPO Reno 10 5G
Sebagai hp canggih dengan harga yang terjangkau tentu OPPO Reno 10 5G memiliki beberapa fitur unggulan yang ditawarkan salah satu fiturnya antara lain:
- OS menggunakan android 12, ColorOS 13
- Sensor sangat lengkap
- Menggunakan audio resolusi tinggi 24.bit/192 kHz
- Speaker stereo
- dan Extended RAM sampai 8GB.
Untuk memiliki hp ini juragan hanya disuguhkan dengan dua pilihan warna yang terdiri dari warna silver grey dan Ice Blue. Untuk harga yang bisa juragan keluarkan untuk memiliki hp ini sebesar Rp.4.999.000.
Akhir Kata
Demikianlah postingan terkait dengan OPPO Reno 10 5G, bagaimana apakah juragan tertarik untuk memilikinya? jika iya silahkan juragan cari konter terdekat atau beli secara online di toko terpercaya.
Semoga postingan ini bermanfaat dan bisa membantu juragan dalam mencari informasi terkait review hp salah satunya adalah hp OPPO Reno 10 5G.
Gabung dalam percakapan