Cara Agar Kamera Tidak Mirror di Samsung

Cara agar kamera tidak mirror? Itulah pertanyaan istri saat selesai mengambil foto selfie dengan mimin beberapa waktu lalu.

Sebenarnya masalah kamera mirror itu sudah umum dirasakan oleh pengguna android, namun pada kesempatan kali ini mimin akan membagikan khusus juragan pengguna hp samsung.

Penasaran bagaimana cara agar kamera tidak mirror di hp samsung? Yuk terus baca artikel ini sampai selesai, karena semakin banyak membaca juragan akan semakin banyak pengetahuan.

Baca juga: Solusi HP Samsung Muncul Selamat Datang Waktu yang Lama

Cara Agar Kamera Tidak Mirror Samsung

Agar Kamera tidak Mirror

Baiklah sekarang mimin akan mengulas bagaimana cara agar kamera depan samsung tidak mirror melalui pengaturan yang ada di hp.

Hanya saja sebelum kita ke pembahasan inti alangkah lebih baiknya jika kita mengulas terlebih dahulu apa itu yang dimaksud dengan kamera mirror dan cara mengatasinya.

Apa Itu Kamera Mirror?

Mirror memiliki arti secara bahasa adalah kaca. jadi yang dimaksud dengan kamera mirror adalah sebuah kamera yang dapat mengambil gambar secara terbaik layaknya cermin.

Agar juragan tidak kebingungan mimin akan memberikan contoh, ketika juragan sedang selfie maka fofo kanan kanan menjadi kiri dan yang kiri menjadi kanan.

Bagaimana sekarang juragan sudah memahami apa yang dimaksud dengan kamera mirror? Jika sudah, maka mimin akan melanjutkan pembahasannya terkait cara supaya kamera samsung tidak mirror dengan mudah.

Cara Agar Foto Tidak Mirror di Samsung

Baiklah pada sub pembahasan ini mimin akan membagikan bagaimana cara agar kamera selfie samsung tidak mirror melalui pengaturan.

Kenapa harus melalui pengaturan min?

Pertanyaan macam apa ini gan... gan. Tentu saja dalam pengaturan kita bisa menyeting segala jenis fitur yang ada di hp termasuk terkait pengaturan kamera samsung agar tidak mirror ini. Bagaimana masih ada pertanyaan?

Kayaknya sudah tidak ada min, silahkan dilanjut ke pembahasan cara kamera samsung tidak mirror saja.

Baiklah jika itu yang diharapkan oleh juragan mimin akan menulisnya melalui langkah-langkah berikut ini:

1. Buka Kamera di Hp Samsung Juragan

2. Silahkan buka pengaturan kamera dengan cara menekan icon gigi roda.

3. Selanjutnya silahkan juragan cari opsi Picture As Previewed

4. Tekan tombol sampai berwarna abu-abu

5. Lalu aktifkan dengan cara menggeser ke sebelah kiri.

6. Selesai dan silahkan dicoba di hp juragan.

Cara mengubah kamera agar tidak mirror di samsung ini terbilang mudah dan jika langkah di hp juragan tidak sesuai kemungkinan besar ada sedikit perbedaan terkait caranya.

Dari cara juragan mencari informasi terkait dengan cara mengatasi kamera samsung ini dapat dipastikan jika juragan sangat menyukai berfoto dan sejenisnya.

Nah, selain mimin membagikan cara supaya kamera hp tidak mirror di samsung, mimin juga akan memberikan rekomendasi hp samsung dengan kamera terbaik dan harga yang terjangkau.

Baca juga: Penyebab Layar Hp Samsung Berubah Warna Dan Solusinya

Rekomendasi hp Samsung dengan Kamera Terbaik

Produk samsung selalu menawarkan fitur yang selalu berkembang, salah satu yang sering diperhatikan adala soal kamera berikut beberapa hp merk samsung yang bisa juragan nikmati kameranya:

1. Galaxy S23 Ultra

HP ini terbilang hp surganya para pecinta fotografi, karena telah dilengkapi dengan kamera belakang 12 MP, 20 MP dan 10 MP. kamera ini juga dilengkapi dengan fitur optical zoom sebanyak 3x dan digital zoom mencapai 100x. Bagi juragan yang ingin tahu lebih jauh spesifikasinya silahkan baca disini Spesifikasi Samsung S23 5G Lengkap dengan Harganya

2. Galaxy Z Fold 5

Bagi juragan yang ingin tampil beda mimin sarankan untuk membeli hp lipat milik samsung ini. Selain memiliki tampilan yang sangat menarik hp ini juga dilengkapi dengan beberapa kamera dengan kapasitas yang luar biasa. Bahkan kamera utamanya memiliki resolusi mencapai 50 MP, 12 MP dan 10 MP. Untuk kamera depan hp ini memiliki kapasitas 10 MP. Penasaran dengan spesifikasi selengkapnya? Silahkan baca Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold5 5G Fitur dan Harga.

3. Samsung A 73 5G

Kamera samsung tipe ini tentu saja kameranya tidak bisa kita ragukan lagi, kenapa demikian? Ya, tentu saja karena memiliki kapasitas kamera yang sangat luar biasa yakni kamera utama resolusinya mencapai 108 MP. untuk kamera pendukung 5 MP dan kamera depan 32 MP. Selengkapnya baca Spesifikasi Hp Samsung Galaxy A73 5G Lengkap dengan Harganya.

4. Galaxy Z Flip 5

Untuk jenis hp selanjutnya adalah galaxy flip 5 sebenarnya kemampuan kamera yang ditawarkan tidak seberapa canggih, namun mimin sarankan bagi juragan yang sangat menyukai desain hp yang keren untuk membeli hp lipa jenis ini. Selengkapnya baca Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 5 Lengkap dengan Harga.

5. Samsung Galaxy S22

Hp ini adalah surganya juragan yang menyukai kualitas kamera, karena menawarkan kualitas kamera utama dengan resolusi mencapai 108 M, Kamera telephoto 10 MP, kamera periscope 10 MP dan ultra wide 12 MP. Sedangkan kamera depannya memiliki kapasitas 40 MP. Spesifikasi selengkapnya baca Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Ultra Serta Harganya.

Akhir Kata

Demikianlah cara agar kamera tidak mirror di hp samsung yang bisa juragan coba dirumah, Selain itu mimin juga rekomendasikan hp samsung yang paling cocok dipakai untuk keperluan fotografi.

Semoga postingan ini bermanfaat dan dapat membantu juragan dalam membuat foto menjadi tidak mirror dengan mudah hanya menggunakan pengaturan di ponsel.